MEA for Laundry In Kilo

Laundry_Layer 1MEA for Laundry adalah aplikasi yang dirancang untuk menangani dan menjalankan sistem usaha dalam bidang laundry. Aplikasi ini menyediakan fasilitas pengelolaan membership seperti kartu anggota dan diskon, baik diskon member maupun diskon non member. MEA for Laundry tersedia dalam versi laundry kiloan maupun laundry satuan.

Untuk versi laundry kiloan menyediakan beberapa transaksi seperti : Penerimaan, pengambilan, transaksi kas dan lain-lain, sistem pengarsipan transaksi secara otomatis serta laporan-laporan akuntansi standar (Tanpa Neraca) dan tambahan laporan lain yang dibutuhkan untuk menjalankan usaha laundry kiloan.

Sedangkan pada versi laundry satuan tersedia fitur seperti: Pembelian bahan baku, pemakaian bahan baku, penerimaan, pengambilan, keluhan pelanggan, transaksi kas dan lain-lain. Selain sistem pengarsipan otomatis yang dapat digunakan sebagai salah satu laporan, aplikasi ini juga menghasilkan laporan-laporan seperti : Persediaan bahan baku, hutang-piutang, jurnal umum, rugi-laba, neraca, jurnal penutup, serta laporan-laporan lain yang disajikan dalam bentuk angka maupun grafik.

MEA for Laundry didesain untuk dapat digunakan multi user yaitu dipergunakan oleh beberapa operator secara bersama-sama pada waktu yang bersamaan. Setiap operator yang menjalankan program ini dapat diatur kewenangannya sesuai dengan jabatan masing-masing yang nantinya akan dibedakan hak akses masuknya menggunakan nama user dan kata kunci.

Berikut sekilas program MEA for Laundry in Kilos

Detail Fasilitas My Easy Accounting for Laundry In Kilos

MENU
1. Akses Keluar
Akses keluar digunakan untuk keluar dari program dan masuk kembali dengan   operator yang berbeda. Digunakan pada saat pergantian jam kerja.

2. Keluar
Digunakan untuk keluar sepenuhnya dari program.

HAK AKSES
1. Kewenangan
Kewenangan digunakan untuk mengatur akses masing – masing level operator terhadap fasilitas program. Secara baku (default) program telah menyediakan beberapa level kewenangan diantaranya :

2. Operator
Operator adalah nama – nama pengguna akses program. Masing – masing operator dapat dibedakan kewenangannya sesuai dengan level akses yang telah diatur.

DATA DASAR
1. Profil Perusahaan
Profil Perusahaan adalah data yang menyediakan informasi perusahaan yang menggunakan sistem. Beberapa data yang terdapat dalam fasilitas ini digunakan oleh program secara otomatis sebagai header pada cetak nota, arsip dan laporan.

2. Pelanggan
Digunakan untuk menginputkan data pelanggan seperti : nama, alamat, nomor telepon, contact person, piutang awal dan lain-lain.

3. Daftar Layanan
Digunakan untuk menginputkan daftar layanan yang disediakan, seperti : Cuci saja, cuci + setrika, cuci kilat, cuci kucek, setrika saja dan lain-lain.

4. Golongan Biaya dan Pendapatan
Digunakan untuk menginputkan data biaya usaha dan pendapatan lain-lain jika ada.

 

Klik disini untuk melihat Daftar Klien

Kembali ke Daftar Produk

Advertisement